Tuesday, April 28, 2020

Lima Pemain Ini Pernah Menjadi Korban Zinedine Zidane

Lima Pemain Ini Pernah Menjadi Korban Zinedine Zidane
Lima Pemain Ini Pernah Menjadi Korban Zinedine Zidane

Lima Pemain Ini Pernah Menjadi Korban Zinedine Zidane

seputarsepakbola57 - Dani Ceballos baru-baru ini membuat pengakuan mengejutkan. Cebalos yang saat ini sedang dipinjamkan ke Arsenal menyebut bahwa ia sebenarnya belum berbicara terkait peminjamannya ke Arsenal.

Kasus Ceballos menggarisbawahi buruknya hubungan Zindane dengan bebeapa pemain Real Madrid, atau setidaknya pemain yang dia anggap tidak penting. Awalnya Ceballos mau dipinjamkan ke Arsenal dengan harapan bisa kembali dan membuktikan diri, tapi sepertinya hal itu tidak akan terjadi.

Ini bukan pertama kalinya Ceballos bicara mengenai hubungan buruknya dengan Zidane. Hubungan keduanya buruk, khususnya karena Zidane sulit memberi kesempatan bermain kepaa Ceballos.

Jika kita menengok kebelakang, sebenarnya tidak hanya Ceballos yang pernah bermasalah dengan Zidane, siapa saja? Mari kita bahas beberapanya.

Siapuntuk.com
Klikbola88

1. Alvaro Morata
Morata kembali ke Madrid setelah menjalani dua tahun masa peminjaman di Juventus. disana dia menjadi pemain kunci, menempuh nyaris 100 pertandingan dan mencetak 27 gol.

Zidane meyambut Morata dengan tangan terbuka, sudah jelas MAdrid saat ini membutuhkan penyerang nomor 9 lainnya. Namun Zidane tidak bisa memberikan menit bermain yang diinginkan Morata.

Morata jadi pemain penting ketika Madrid menjuarai La Liga dan Liga Champions di musim 2016/2017, dengan 20 gol dari 43 pertandingan. Namun dia jarang bermain di laga-laga penting. Hal ini merusak hubungan Morata dengan Zidane, hingga akhirnya Morata memilih pergi ke Chelsea.

2. Mateo Kovacic
Nasib Kovacic tidak jauh berbeda dari Morata, dia hanya pemain pelapis di musim 2016/2017. Meski melewati satu tahun lebih banyak dari Morata, Kovacic akhirnya tersingkir begitu saja.

Zidane memandang Kovacic sebagai pemain penting, tapi jelas Kovacic masih belum bisa menggusur trio Casemiro, Toni Kroos, dan Luka Modric pada laga-laga penting.

Pada akhirnya Kovacic kehabisan kesabaran dan mengikuti jejak Morata. Dia bresikeras dipinjamkan ke Chelsea, lalu mengubah statusnya menjadi pemain permanen di Stamford Bridge.

3. James Rodriguez
Seperti kasus Morata, James meninggalkan Los Balncos setelah musim 2016/2017. Dia tidak senag terus duduk dibangku cadangan, ingin bermain dan menjadi pemain inti.

James hengkang ke Bayern Munchen sebagai pemain pinjaman selama dua musim. Hubungan dengan Zidane terus memburuk, bahkan sampai saat ini.

Gelandang berkebangsaan Kolombia tersebut kembali ke Bernabeu musim panas kemarin, tapi sepertinya jelas bahwa James tidak masuk dalam rencana Zidane. Meski mendapatkan banyak menit bermain di awal musim ini, James akhirnya terabaikan kembali.

4. Gareth Bale
Kasus paling populer, Bale bisa dikatakan keras kepala, ngotot bertahan di Madrid meski hubungannya dengan Zidane buruk.

Bale memang tetap mencetak gol dan mmeberikan kontribusi bagi tim, tapi perilakunya di luar lapangan kerap menjadi masalah. Hubungannya dengan fans begitu buruk.

Zindane sudah menegaskan ingin melepas Bale musim panas lalu, tapi Madrid tidak bisa menemukan pembeli yang tepat.

5. Dani Ceballos
Kasus terbaru, Ceballos jelas menderita karena keputusan-keputusan Zidane. Gelandang muda berkebangsaan Spanyol ini tampil impresif di ajang Euro U-21, Madrid membuat keputusan logis dengan mendatangkannya.

Namun, entah mengapa Zidane tidak benar-benar mempercayai Ceballos. Bahkan Zidane membuka pintu kepergian Ceballos lebar-lebar.

Sekarang setelah kemunculan Fede Valverde, Ceballos sepertinya semakin tidak memiliki kesempatan jika ingin kembali ke Real Madrid. Keputusan terbaik baginya adalah berusaha mempermanenkan transfer di Arsenal.

0 Comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.